Tuesday, April 7, 2020

DIES NATALIS HIMA BARTIM KE 10 PENUH MAKNA





“Makna Dari Sebuah Objek Sesungguhnya dapat dirasakan dalam sebuah rumah, ketika sang surya bersinar dan manusia mulai menutup mata untuk menyampaikan kata-kata tanpa Hipokrisi. Niscaya makna sesungguhnya lebih bermakna!!!”

Dies Natalis atau hari ulang tahun berdirinya suatu lembaga/organisasi, biasanya diselenggarakan dengan meriah dan sifatnya mengundang banyak orang. Hal tersebut sebagai ungkapan rasa syukur mengenang berdirinya/lahirnya suatu organisasi, yang memiliki kesan tersendiri ketika menjalankannya dan bergabung didalam organisasi tersebut serta banyak berkontribusi untuk kemajuan dan pengembangan kapasitas diri individu anggota maupun pengurus didalamnya. Di tambah lagi momentum Dies Natalis hanya terjadi sekali dalam satu tahun, sehingga setiap anggota dan pengurus dalam suatu organisasi berlomba-lomba ingin melakukan atau mempersembahkan yang terbaik untuk organisasinya, begitu juga dengan Himpunan Mahasiswa Barito Timur di Kota Palangka Raya.

Dies Natalis HIMA BARTIM KE-10 adalah suatu momentum yang sangat berharga untuk setiap anggota dapat berkumpul ataupun melaksanakan suatu kegiatan untuk kemajuan himpunan dan berdampak untuk masyarakat setempat. Tepatnya tanggal 10 April 2020 nanti HIMA BARTIM di Kota Palangka Raya telah berdiri selama 10 Tahun, serta banyak suka dan duka yang telah dilalui bersama. Sehingga dalam momentum tersebut kami bersepakat mengangkat Tema “ Tumbuhkan Ikatan Solidaritas Untuk Kemajuan Hima BARTIM ”, tujuannya supaya dalam kepengurusan yang baru ini, kedepannya HIMA BARTIM benar-benar dapat menjadi wadah menumbuhkan rasa kekeluargaan dan kebersamaan dari mahasiswa asli Barito Timur di Kota Palangka Raya.

Tentunya dalam Momentum tersebut tidak dapat diselenggarakan dengan kegiatan meriah dan kegiatan sosial sifatnya mengumpulkan orang banyak , jalan-jalan keluar serta  aktivitas lainnya. Hal tersebut disebabkan pada saat ini Kalimantan Tengah secara terkhusus Kota Palangka Raya itu sendiri, sudah masuk dalam zona merah terinfeksi wabah virus corona sejak tanggal 21 maret 2020 . Dan sampai pada Selasa, 7 April 2020 di Provinsi Kalimantan Tengah,  terdapat 20 kasus  Positif Covid-19, sembuh 6 orang, Perawatan Covid-19 terdapat 14 orang, ODP = 603 orang, PDP=45 orang. Dari data tersebut telah menunjukan jumlah korban positif Covid-19 semakin meningkat setiap harinya. Sehingga banyak tempat orang kumpul ditutup untuk sementara waktu, bahkan dalam bidang pendidikan dari semua jenjang, SD sampai Perguruan tinggi terjadi proses pengalihan belajar mengajar dialihkan dirumah, sebagai bukti dan upaya dari pemerintah untuk memutuskan rantai penyebaran wabah virus corona di Provinsi Kalimantan Tengah. Terus hal yang dapat kita lakukan sebagai masyarakat untuk membantu pemerintah menyelesaikan masalah ini, pastinya dengan mendengar arahan dari pemerintah salah satunya untuk tetap di rumah saja .


Berangkat dari kondisi diatas, menuntut kami Himpunan Mahasiswa Barito Timur di Kota Palangka Raya merefleksikan kondisi yang terjadi dan jangan sampai kehilangan makna dari Dies Natalis yaitu ungkapan rasa syukur. Maka dalam momentum Dies Natalis HIMA BARTIM Ke-10, saya selaku Ketua Umum terpilih HIMA BARTIM  Periode 2020-2021 , mengajak seluruh mahasiswa asli Barito Timur di Kota Palangka Raya untuk kita “berdoa bersama pada Tanggal 10 April 2020, Pukul 08.00 Wib dari kediaman masing-masing untuk memohon semoga wabah virus corona dapat cepat diatasi, untuk kemajuan Himpunan Mahasiswa Barito Timur dan memohon kelancaran dalam perkuliahan. serta kita sebagai mahasiswa asli Barito Timur senantiasa menjaga kesehatan, dengan menerapkan pola hidup sehat, karna saat ini dituntut kesadaran dari dalam diri setiap individu”.


Terima Kasih...
#Dirumah_Aja 




Previous Post
Next Post

1 comment:

  1. Numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete